3 Jenis Triplek yang Anda Butuhkan

Anda pasti sudah tidak asing dengan yang namanya triplek. Mungkin di rumah anda pun ada bagian yang menggunakan triplek. Triplek banyak digemari karena fleksibilitasnya yang tinggi. Cocok untuk berbagai kebutuhan. Meskipun begitu harus tetap memilih dengan teliti kualitas triplek yang hendak dibeli dan pastikan hanya membelinya dari supplier triplek terbaik.

Apa itu triplek?

Material bangunan berupa papan pabrikan berlapis. Sering disebut juga sebagai plywood atau kayu lapis. Seperti namanya triplek dibuat dari bahan beberapa lapis kayu (sering disebut juga sebagai venir) yang kemudian direkatkan bersama menggunakan serat kayu yang memiliki berbagai variasi sehingga membuatnya jadi lebih tebal dan kuat

Seperti yang sudah disinggung di atas bahwa triplek memiliki berbagai fungsi dan fleksibilitas yang cukup tinggi. Berbagai kebutuhan rumah tangga pun bisa dipenuhi dari triplek seperti berbagai macam furnitur seperti meja kursi dsb, kerajinan tangan, dijadikan alas lantai dsb.

3 Jenis Triplek

Selain itu ada beberapa jenis triplek yang bisa anda gunakan sesuai kebutuhan. Nah untuk mencari tahu triplek jenis apa yang paling anda butuhkan, berikut ini adalah daftarnya:

  1. Triplek Low Density Fiberboard

Kerap disingkat menjadi LDF, merupakan jenis triplek pabrikan yang dibuat dari sisa-sisa campuran antara serbuk kayu, pecahan kayu, atau sisa hasil gergaji. Bahan baku yang hasil sisaan tersebut membuat harganya pun jadi lebih murah.

Kelebihan dari jenis ini adalah bobotnya yang ringan, lunak tapi tetap padat. Kekurangannya sudah pasti dari segi kekuatan tidak terlalu bisa diandalkan. Untuk harganya sendiri tergantung dari ketebalannya. Dengan ketebalan 9 mm harga yang dipatok sekitar Rp 75.000. Dapatkan kualitas terbaik hanya dari supplier triplek terbaik.

  1. Medium Density Fiberboard

Biasa disingkat sebagai MDF, merupakan gabungan antara serat kayu yang lunak dengan yang keras dengan cara ditempelkan menggunakan lem yang bertemperatur dan bertekanan tinggi. Untuk kekuatan dan daya tahan dari jenis ini lebih baik setingkat di atas jenis sebelumnya.

Jenis MDF ini kerap dijadikan bahan untuk membuat berbagai kerajinan tangan atau kabinet karena sangat cocok dengan berbagai variasi warna cat. Salah satu kelemahan yang cukup tampak dari jenis ini adalah tidak tahan terhadap air sehingga tidak cocok jika digunakan untuk atap rumah dsb. Untuk harga per 9 mm adalah Rp 100.000

  1. Multiplek

Beralih ke tingkat lebih baik selanjutnya yaitu multiplek. Dibuat dengan susunan berbagai lapisan kulit kayu. Memiliki tekstur yang cukup rapat, tahan air, dan daya tahan yang tinggi. Cocok untuk pembuatan perabotan rumah tangga.

Untuk harganya dari supplier triplek dengan ukuran 40 x 60 cm ketebalan 3 mm dimulai dari Rp13.000.

Leave a Reply

Your email address will not be published.